728x90 AdSpace

Latest News

Saturday, June 8, 2013

Latihan Soal Fisika Alat Optik: Mata Dan Kacamata (Optics: Eyes And Glasses)

  1. Seorang anak remaja hanya dapat melihat tulisan terjauh yang berada 2 meter didepannya. Agar kembali normal penglihatannya, tentukan :
    1. Jenis lensa kacamata yang diperlukan
    2. Kekuatan lensa kacamata yang diperlukan
    3. Fokus lensa kacamata yang diperlukan
  2. Seorang anak remaja hanya dapat melihat tulisan terjauh yang berada 1,2 meter didepannya. Agar kembali normal penglihatannya, tentukan :
    1. Jenis lensa kacamata yang diperlukan
    2. Kekuatan lensa kacamata yang diperlukan
    3. Fokus lensa kacamata yang diperlukan
  3. Seorang anak remaja hanya dapat melihat tulisan terjauh yang berada 2,5 meter didepannya. Agar dapat membaca tulisan di papan tulis yang berada 8 meter didepannya, tentukan :
    1. Jenis lensa kacamata yang diperlukan
    2. Kekuatan lensa kacamata yang diperlukan
    3. Fokus lensa kacamata yang diperlukan
  4. Shinta memakai kacamata yang kekuatannya -1,5 Dioptri. Jika ia melepas kacamatanya, berapa jarak terjauh yang masih dapat dilihatnya dengan jelas?
  5. Seorang bapak hanya dapat membaca surat kabar jika diletakkan 75 cm didepannya. Agar kembali normal penglihatannya, tentukan :
    1. Jenis lensa kacamata yang diperlukan
    2. Kekuatan lensa kacamata yang diperlukan
    3. Fokus lensa kacamata yang diperlukan
  6. Seorang bapak hanya dapat membaca koran jika diletakkan 1,25 cm didepannya. Agar kembali normal penglihatannya, tentukan :
    1. Jenis lensa kacamata yang diperlukan
    2. Kekuatan lensa kacamata yang diperlukan
    3. Fokus lensa kacamata yang diperlukan
  7. Bapak Hendra memakai kacamata yang kekuatannya +1,5 Dioptri. Jika ia melepas kacamatanya, berapa jarak ideal yang masih dapat untuk membaca koran tanpa kacamata?
  8. Seorang kakek hanya dapat melihat jarak terdekat dan terjauh masing-masing 80 cm dan 1,2 meter. Agar kembali normal penglihatannya, tentukan :
    1. Jenis lensa kacamata yang diperlukan
    2. Kekuatan lensa kacamata yang diperlukan
    3. Fokus lensa kacamata yang diperlukan
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Latihan Soal Fisika Alat Optik: Mata Dan Kacamata (Optics: Eyes And Glasses) Description: Rating: 5 Reviewed By: abdulmalikgroup@gmail.com
Scroll to Top